Pengantar
Umat-Ku binasa karena tidak mengenal Allah; karena engkaulah yang menolak pengenalan itu maka Aku menolak engkau menjadi imam-Ku; dan karena engkau melupakan pengajaran Allahmu, maka Aku juga akan melupakan anak-anakmu. - Hosea 4:6. [My people are destroyed for lack of knowledge; because you [the priestly nation] have rejected knowledge, I will also reject you that you shall be no priest to Me; seeing you have forgotten the law of your God, I will also forget your children.]
Setiap manusia beragama pasti menginginkan tujuan akhir yaitu masuk sorga. Selama KSB mencari informasi mengenai Sorga dan neraka ternyata hanya Pribadi yang bernama Yesus Kristus yang sanggup membawa manusia ke Sorga dan mengunjungi neraka. Meskipun perbedaan pendapat apakah Yesus itu Tuhan atau bukan selalu saja menjadi perbincangan. KSB tidak pernah menemukan kesaksian bahwa Muhammad, Alloh S.W.T, Khrisna, Paus, Bunda Maria, Para Santo, Budha Gautama, Dewi Kwan Im dll yang mampu melakukan hal ini ? Salah satu kekurangan dari umat Tuhan [yang asalnya pengikut Yesus atau bukan] adalah kurangnya sifat kritis, seperti mau bertanya kepada pemuka agama masing-masing, melakukan penyelidikan independen, mendengarkan kotbah, membaca dan merenungkan Firman, dll. Banyak ajaran yang kurang bijaksana yang sering diungkapkan, antara lain :
a. Yesus adalah Muslim ? Abraham, Yunus, Salomo, dll beragama Islam ? Setidaknya saudara/i tahu sejarah dan tahu apa yang dinamakan Syahadat.
b. Menganut Katolik ada api penyucian di neraka [Pugatory] dan pasti masuk Sorga.
c. Menganut Kristen / Katolik sudah ditebus Yesus pasti masuk Sorga, atau sekali selamat pasti selamat selamanya.
d. Islam adalah agama yang diridhoi Alloh.
e. Paus adalah Wakil Kristus ?
f. Pengajaran Hiper Grace / Berkat berlebihan, ikut Yesus dijamin sukses dalam hal ini kaya, terpenuhi segala kebutuhan.
g. Apabila saudara/i adalah seorang Muslim, pernahkan bertanya atau mendalami Sorga didalam Quran itu seperti apa ?
h. Semua agama adalah sama atau semua keyakinan pasti 'Tuhannya' sama ? dan lain-lain.
Agama itu tidak akan pernah menyelamatkan. Saudara/i disarankan mau bertanya kepada masing-masing pemuka agama, membaca renungan, kesaksian, kotbah, dan melakukan perbandingan, membaca Firman dan merenungkan. Mau meminta bantuan Roh Kudus. Banyak Website yang bisa saudara/i masuk dan baca selain KSB. Saran KSB adalah mulai saat ini gemarlah membaca. Pada saat kita berikrar didalam hati untuk mengikuti Yesus, maka hanya Yesus yang kita ikuti, sebab Tuhan itu cemburu dan seperti api yang menghanguskan. Amen.
Watch this amazing testimony of how Jesus calls people from all over the world. People being saved, baptized and following Jesus as true disciples. It is filmed in Turkey where those from Iran is visiting. More on http://www.TheLastReformation.com. Iranian Muslim died and met Jesus. Yassou - Seorang Muslim Iran meninggal dan bertemu Yesus. Shallom, begini kisahnya :
Sekilas kotbah dan setelah pembabtisan
Apakah kamu siap dibabtis dalam nama Tuhan Yesus Kristus ?
Ya, saya siap.
Dengan ini aku membabtis kamu didalam nama Tuhan Yesus Kristus ... dst ..
Dan sekarang engkau sudah dibabtis. Sekarang bisakah engkau menceritakan bagaimana engkau diselamatkan. Bagaimana Tuhan merubah engkau karena itu adalah hal yang luar biasa.
Pada saat aku menjadi seorang Muslim, saya percaya bahwa Yesus hanya seorang Nabi. Kemudian aku mengalami kecelakaan mobil ketika aku berusia 25 tahun. Pada saat kecelakaan tersebut saya tidak sadarkan diri dan hal ini seperti mimpi bagi diriku. Didalam mimpi itu saya melihat sesuatu yang berwarna hitam dan saya juga melihat hal lain seperti cahaya, berwarna putih terang. Saya tidak tahu berapa lama hal ini berlangsung, tetapi saya bisa melihat diri saya pada saat roh saya keluar dari tubuh saya. Maksudku aku melihat diriku didalam mobil. Saya melihat diri saya mengalami kecelakaan, akan tetapi aku melihat diriku pada saat aku berada diluar diriku.
Saya saat itu melihat sesuatu yang gelap yang mendatangi diri saya, kegelapan itu membuat diriku menjadi tertekan, saya menjadi takut. Kemudian saya melihat satu cahaya terang yang mendatangi diriku, ketika cahaya terang Tuhan mendatangiku saya merasa nyaman, saya merasa selamat.
Saya merasa hanya ingin bersama sinar terang itu. Saat itu saya hanya ingin semua ini berakhir dan bersama dengan sinar terang tersebut. Saya masih melihat diri saya dan saya melihat saudara laki-laki saya berada di sebelahku. Saudaraku tersebut terlihat menangis dan memanggil namaku. Pada saat sinar terang itu datang maka aku bisa mendengarkan suara saudara laki-lakiku. Pada saat itu juga aku berada didalam tubuhku kembali, mata saya terbuka dan saudara saya berkata, "kita kerumah sakit dan semuanya akan baik-baik saja."
Dari sinar terang itu saya mendengarkan suatu suara, saya tidak tahu suara siapa itu. Pada saat itu saya tidak tahu bahwa suara itu adalah suara Yesus. Saya tidak tahu bahwa Yesus telah mengembalikan nyawaku kembali ke tubuhku. Kemudian saya banyak membaca Alkitab dan film mengenai Yesus.
Selama 27 tahun saya telah berusaha memanggil Alloh dan merasa bahwa Dia tidak pernah berbicara kepadaku, mendengarku dan tidak ada komunikasi dengan Dia. Akan tetapi pada saat aku berbicara kepada Yesus, jawaban akan muncul.
Setelah itu saya mendapatkan banyak mimpi. Dan Tuhan Yesus menunjukkan diriNya didalam mimpi-mimpiku. Jadi saya lebih banyak lagi mengetahui. Didalam mimpi-mimpiku Dia menunjukkan apa yang terjadi pada Yesus pada saat Yesus berada di dunia. Didalam penglihatan itu Tuhan Yesus menunjukkan kepadaku penglihatan mengenai penyaliban, kebangkitan dan Allah Bapa. Saya melihat hal-hal yang terjadi didalam Alkitab didalam banyak penglihatan. Didalam penglihatan itu Dia seperti seorang guru bagiku, Dia mengajarkanku. Apabila ada didalam penglihatan itu yang tidak saya ketahui, maka Tuhan Yesus akan menjelaskan kepadaku. Aku menjadi seorang yang percaya kepada Tuhan Yesus Kristus. Kemudian saya mengajarkan kepada saudara/i ku dan orangtuaku.
Sumber :
Iranian Muslim died and met Jesus
https://www.youtube.com/watch?v=ptBadipVfLE
Sudah menjadi kebiasaanku sebelumnya, bahwa aku suka minum alkohol, bahkan saya menggunakan mariyuana. Setelah Tuhan Yesus menyelamatkan diriku, bahkan tubuhku tidak mau lagi hal-hal itu lagi. Tubuhku tidak mau lagi menerima Alkohol, mariyuana dan hal-hal jelek lainnya lagi. Saya hanya merasakan kebebasan dan kenyamanan. Kemudian saudara-saudaraku dan semua keluargaku dapat melihat perbedaan yang terjadi didalam hidupku. Saya tidaklah seorang yang dahulu lagi. Bahkan mereka bertanya-tanya. Mereka bertanya satu sama lain, "Begitu banyak hal yang berubah didalam diri Yassou ini. Kenapa dia bisa seperti ini ?"
Kemudian saya mengajak saudaraku ke gereja dan berdoa baginya. Dan seperti diriku akhirnya dia percaya. Dia percaya bahwa hanya satu Tuhan yang bisa menyelamatkan nyawanya, yaitu Tuhan Yesus. Kemudian secara bertahap keluarga kami melihat kami berdua, saya dan saudara laki-laki saya. Perlahan-lahan mereka juga percaya seperti kami juga dan pergi ke gereja. Dan kami kesini 7 orang jumlahnya dan semuanya dibabtis. Saya begitu terpesona dan sangat senang. Saya begitu berterima kasih kepada Tuhan Yesus.
Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang. - 2 Korintus 5:17Link berbagi : http://jurnalakhirzaman.blogspot.co.id/2016/05/yassou-ex-mulsim-iran-meninggal-dan.html
Salam kasih dan persabahatan. Tetap semangat menjalani hidup ini. Tetap mengasihi sesama manusia apapun keyakinannya. Tuhan Yesus memberkati. Amen.
Post A Comment:
0 comments: